Bupati Konawe Kukuhkan Pengurus Dekranasda Periode 2025-2030, Fokus Kembangkan Ekonomi Kreatif
"Dekranasda harus bersinergi dengan pemerintah dan stakeholder lainnya. Tantangan terbesar kita adalah menumbuhkan kebanggaan masyarakat terhadap produk lokal,"
MEDIAKONAWE.COM | KONAWE – Bupati Konawe, H. Yusran Akbar, secara resmi mengukuhkan Ketua dan melantik pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Konawe masa bakti 2025-2030, Senin (21/4/2025). Acara berlangsung di Aula BPKSDM Konawe, dihadiri Kapolres Konawe AKBP Noer Alam, Sekda Ferdinand Sapan, serta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
![]() |
Ketua Dekranasda Konawe terpilih, Hj. Hania, |
Dalam sambutannya, Ketua Dekranasda Konawe terpilih, Hj. Hania, menegaskan komitmen untuk mengembangkan potensi kerajinan lokal. "Dekranasda tidak boleh mati. Tugas kita adalah membangun kreativitas dan inovasi, menggali produk unggulan Konawe," ujarnya. Ia menambahkan, banyak UMKM di Konawe yang telah memiliki kualitas, tetapi perlu didorong lebih maksimal agar mampu bersaing di tingkat regional maupun nasional.
![]() |
Bupati Konawe, H Yusran Akbar, berharap Dekranasda dapat memberdayakan pengrajin, melestarikan budaya, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. |
Bupati Yusran Akbar dalam pidatonya menyampaikan apresiasi sekaligus harapan besar kepada pengurus baru. "Selamat atas pelantikan ini. Kami berharap Dekranasda dapat memberdayakan pengrajin, melestarikan budaya, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ucapnya.
Yusran menekankan, pengembangan ekonomi kreatif menjadi salah satu fokus Pemkab Konawe untuk mendorong pertumbuhan usaha kecil dan menengah. "Kerajinan bukan hanya soal estetika, tapi juga wadah pemerataan pendapatan dan pelestarian budaya. Butuh inovasi agar produk lokal bisa menjadi primadona," tegasnya.
Ia juga mengingatkan pentingnya kolaborasi dengan berbagai pihak. "Dekranasda harus bersinergi dengan pemerintah dan stakeholder lainnya. Tantangan terbesar kita adalah menumbuhkan kebanggaan masyarakat terhadap produk lokal," imbuh Yusran, yang juga Ketua Alumni Unilaki.
Sebagai penutup, Bupati berpesan agar Dekranasda menjadi motivator bagi pengusaha kecil. "Mari bersama wujudkan usaha kerajinan yang maju, mandiri, dan berkelanjutan," pungkasnya.
Pelantikan ini menandai babak baru bagi kemajuan industri kreatif Konawe, dengan dukungan penuh pemerintah daerah untuk mencapai visi tersebut. JM